INFO PARAHYANGAN – Salah satu coffeeshop ternama di kota Bandung yakni Rooftop Coffee menggelar salah satu gebrakan terbarunya di penghujung tahun 2024 ini dengan sebuah event pertandingan boxing yang diberi titel “Rooftop Sport Session”
Event yang di gelar Minggu , 3 November 2024 ini di dukung penuh oleh Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Jawa Barat & Persatuan Tinju Amatir Indonesia (PERTINA)
Untuk memeriahkan event pertama nya Rooftop Coffee mempercayakan posisi MC di isi oleh Rifan Nuari yang tampil energik dan totalitas membangun euforia yang terjadi di venue pertandingan .
“Saya ucapkan terimakasih kepada Rooftop Coffee karena ini seperti tantangan bagi saya mengingat selama ini saya belum pernah membawakan acara di cabang olahraga lain selain Sepakbola atau Futsal & ternyata tidak kalah seru juga event Boxing seperti ini” ucap Rifan Nuari
Sebanyak 33 Pertandingan yang di ikuti total 66 Petinju terdiri dari (56 Amatir & 10 Atlet Profesional) turut berpartisipasi di event yang terbagi mulai dari kelas 48 Kg hingga 80 Kg , terlihat masing-masing Petinju begitu bersemangat untuk membuktikan kualitas dan bakat mereka di hari itu .
“Ini pengalaman berharga tentunya untuk saya dan seluruh petinju yang ikut di event ini , karena selain latihan tentunya pertandingan seperti ini juga di butuhkan untuk menambah jam terbang kita . Terimakasih Rooftop Sport Session semoga agenda seperti ini rutin di laksanakan” Ucap Gustian Fany Pratama (Peserta)
Sementara itu Liana Firdaus (Owner Rooftop Coffee) mengatakan “tentunya senang bisa membuat event boxing yang pertama kali di gelar dalam sebuah cafe , dan alhamdullilah melihat antusias yang cukup banyak ini membuat kami berfikir untuk terobosan-terobosan lain kedepan nya . pantau terus deh media sosial Rooftop Coffee ya” tutup nya
Rencana nya setelah sukses di event pertama ini Rooftop Coffee akan menggelar Rooftop Sport Session (RSS) kedua dengan olahraga Muaythai yang akan di pertandingkan .
Untuk infomarsi mengenai event serta agenda lain bisa di lihat dalam akun instagram @rooftopcoffee & @rooftopsportsession
(Red/RNP ENTERTAINMENT)